3 Jurus Ampuh Mencegah Diabetes - Penyakit
Diabetes merupakan salah satu penyakit yang menjadi momok menakutkan di
seantero jagad ini, siapapun pasti tidak ingin menderita penyakit diabetes,
termasuk Anda bukan ? Ada pepatah yang mengatakan “ Sedia Payung Sebelum Hujan dan Mencegah Lebih baikk daripada mengobati“
Lantas bagaimana caranya agar kita terhindar dari penyakit ini ? baca juga : obat herbal diabetes paling ampuh
Berikut
ini kita akan sharing dan berbagi tips tentang 3 langkah pencegahan agar Anda,
keluarga, teman atau orang-orang terdekat Anda terhindar dari penyakit kencing
manis, seperti apasih tipsnya ? bikin penasaran nih....!!! silahkan simak tips
berikut ini.
Pertama, Pencegahan Primer :: Langkah
pencegahan primer ditujukan untuk kelompok-kelompok tertentu yang memiliki
resiko lebih besar untuk terkena penyakit diabetes, misalnya kelompok usia 45
tahun keatas, kelompok yang memiliki berat badan lebih ( gemuk ), ada garis
keturunan ( dalam garis keturunan ada yang menderita penyakit kencing manis ), abortus
berulang ( keguguran yang terjadi berkali-kali ), infertilitas ( mandul
).Adapaun hal-hal yang dianjurkan untuk kelompok potensial ini adalah :
Membiasakan gaya dan pola hidup sehat, tidak merokok, olahraga secara teratur
dan terukur, menghindari “ junk food “
.Adapun olahraga dapat membantu menurunkan kadar glukosa darah dan kadar
kolesterol dalam darah, serta memperbaiki peredaran darah dalam tubuh.satu hal
lagi yang perlu diperhatikan untuk kelompok ini, yakni selalu mengontrol berat
badan dan menghindari stres.
Kedua, pencegahan sekunder dengan melakukan deteksi
dini dan terapi untuk menghindari penyakit lain yang berakibat fatal sampai
kematian, yaitu dengan mengikuti tes penyaring gula darah, menjaga kesehatan
gigi-mulut, kuku, kulit, mata, kelainan diet menyenangkan, serta melakukan
pemeriksaan umum 6-12 bulan.
Ketiga, dengan rehabilitasi medis, fisik dan mental,
perawatan menyeluruh, dan konsumsi obat-obatan. Hal yang lebih penting lagi
ialah adanya motivasi untuk sembuh serta dukungan dari keluarga.